Senin, 18 April 2011

Jalan Menempuh Kesuksesan


Banyak orang yang salah dengan perjuangan mereka untuk menggapai kesuksesan.
Suatu kesuksesan bukanlah dimana seseorang itu menjadi kaya dan mempunyai segalanya.
Tapi kesuksesan itu adalah dimana kita berhasil menggapai cita cita kita dengan kerja keras kita sendiri.
Materi, gelar dan jabatan tidak akan selamanya abadi.
Tapi sesuatu yang telah berhasil kita raih dengan susah payahlah yang akan memberikan kepuasan kepada kita.
Semua itu berasal dari pribadi manusianya sendiri.
Bila mereka menanamkan kepercayaan dalam diri mereka bahwa tidak ada didunia ini yang tidak mungkin terjadi dan semua orang pasti bisa menjadi orang sukses dengan adanya kemauan yang kuat pasti semua akan benar benar terjadi.
Dan cara untuk mencapainyapun tidak harus muluk muluk.
Bila hari itu gagal janganlah cepat menyerah dan menganggap semuanya berakhir.
Untuk mencapai sesuatu kita harus bersabar dan tekun berdoa dan berusaha.
Orang boleh merendahkan setiap usaha dan kerja keras kita tapi kita harus percaya bahwa dengan usaha yang keras itu pula semua akan tercapai.
Ingatlah kepada Sang Pencipta kita...
Karena dari Ialah semuanya bisa terjadi
DitanganNya tidak ada yang tidak mungkin
Tergantug dari kepercayaan dan iman kita kepadanya
Bila kita mau percaya kepadaNya dan yakin bahwa apa yang kita lakukan sudah benar pasti kita akan mendapat jawaban dari semua hasil kerja keras kita.
Percayalah Itu!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar